Pemerintahan

Pemdes Cijurey, Majalengka Gelar Sosialisasi PTSL-PM Tahun 2023

Majalengka, mitratnipolri.com- Pemerintah Desa Cijurey, Kecamatan Panyingkiran, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat gelar sosialisasi Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap Partisipasi Masyarakat (PTSL-PM). Jum’at 3 Maret 2023.

Belum adanya jaminan kepastian hukum atas tanah, seringkali memicu terjadinya sengketa dan perseteruan atas lahan di berbagai wilayah di Indonesia.

Diketahui, metode PTSL merupakan inovasi pemerintah melalui kementerian Agraria dan Tata Ruang, Badan Pertanahan Nasional atau ATR/BPN.

Inovasi tersebut untuk memenuhi kebutuhan dasar masyarakat yakni sandang, pangan dan papan.

Selain dalam Instruksi Presiden (Inpres) No 2 tahun 2018. program tersebut juga dituangkan dalam Peraturan Menteri No 12 tahun 2017 tentang PTSL.

Program PTSL yang populer dengan istilah sertifikasi tanah ini, merupakan wujud pelaksanaan kewajiban pemerintah untuk menjamin kepastian dan perlindungan hukum atas kepemilikan tanah masyarakat.

Dalam sambutannya, Kepala Desa Cijurey, Yusuf Faisal Ghifar, S.Pd., mengatakan bahwa program PTSL-PM ini adalah langka.

Menurut Yusuf, belum tentu tahun berikutnya Desa Cijurey mendapatkan lagi kuota.

“Jadi saya menghimbau kepada warga Cijurey segera daftarkan tanahnya untuk segera disertifikatkan,” pintanya.

“Karena sertifikat adalah bukti sah kepemilikan,” imbuhnya.

Dikatakan Yusuf, untuk Desa Cijurey adalah kuota cadangan, sementara ini masyarakat yang sudah mendaftar sebanyak 570 bidang.

“Kita, Desa Cijurey kuota cadangan pak, sementara ini yang sudah mendaftar sebanyak 570 orang,” terangnya.

Senada dengan Kades, Camat Panyingkiran, Rizky Ginanjar Satyagraha, S.STP, menegaskan bahwa Sertifikat beda dengan SPPT ataupun AJB.

Pada saat itu juga, Rizky meminta pada masyarakat yang hadir supaya program ini, untuk terus disosialisasikan kepada warga lainnya.

Hadir dalam gelaran sosialiasi PTSL-PM itu petugas BPN, Bapenda, Porkopimcam Panyingkiran dan semua unsur masyarakat Desa Cijurey.

Jurnalis (herfir)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button